Hard Carry DotA
Hard carry identik dengan hero agility, yaitu hero yang akan sulit dikalahkan jika sudah mendapat item/barang yang dia butuhkan dalam game tersebut, dalam permainan DotA ada beberapa hero yang dapat digolongkan sebagai hard carry, seperti :
1 PA (Phantom Assasin)
Phantom assasin atau mortred adalah hero yang memiliki skill/kemampuan melakukan serangan kritikal yang paling besar yaitu 4x serangan dengan kemungkinan sebesar 15%. Jika PA sudah mendapat item yang dia butuhkan sebagai hard carry dan mendapat level maksimum, yaitu 25 maka kritikalnya bisa mencapai 2000 dan hero support musuh bisa dibunuh dengan cepat jika kritikalnya keluar..
2. FV (Faceless Void)
Faceless Void atau void sangat sulit dikalahkan jika sudah mendapat itemnya karena dia memilik skill time lock, yaitu mengunci target dalam ruang waktu dan mendapatkan bonus damage, selain itu ultimate dari void adalah chronosphere yaitu menghentikan waktu yang berada dalam area ultimatenya tersebut baik musuh atau pun teman akan berhenti dan dia bisa dengan mudah menghabisi hero yang paling lemah agar mendapat keunggulan dalam war.
3. PL (Phantom Lancer)
Azwraith merupakan hero yang memiliki banyak sekali banyangan karena skill juxtapose da phatom edge yang dapat memunculkan duplikat dalam beberapa serangan yang dilakukan oleh azwraith. dan jika dia sudah memilki diffusal maka hero nusuh akan kehabisan mana dengan sangat cepat, dan radiance yang muncul dari banyangan bisa digunakan untuk mencari uang di neutral creep.
4. Spectre
Spectre ( Mercurial) hampir sama dengan dengan phantom lancer, karena mereka sangat mengandalkan duplikatnya, jika pl dari juxtapose, duplikat spectre berasal dari ultimatenya yaitu haunt, yang akan menciptakan duplikat yang akan mengejar setiap hero musuh dan item yang dibuatnya juga hampir sama dengan pl yaitu radiance dan diffusal, tetapi spec mempunyai dispersion yang akan sangat berguna dalam war karena dia akan memberikan 22% damage yang dia terima untuk hero musuh dalam 1000 AoE (Area on Effect).
5. SK (Soul Keeper)
Terrorblade merupakan hero yang mempunyai dps (damage per second) tercepat di DotA karena itu jika dia mendapatkan itemnya, serangannya akan sangat cepat dan menyakitkan, ditambah dengan skill metamorfosis yang mengubahnya menjadi hero bertipe range dan conjure image yang mengcopi dirinya sendiri dan mempunyai damage 55% dari hero aslinya. dan ultimatenya yang dapat menukar darah dibawah 23%, dia bisa menukarnya dengan hero musuh dan teman, dan sangat sulit untuk membunuhnya dengan item yang dia dapatkan di late game.
Referensi : http://www.playdota.com
aku sering main dota online ... biasanya pake zeus ................ tapi namanya masih pemula ...... gimana sih caranya biar dapet gold banyak dengan cepat dan mudah ... soalnye biasanya waktu lagi creeping ada musuh dateng pasti aku selalu mati .............
BalasHapuskalo make zeus cari duitnya pake skill 1.. mana yg dipakai cuma 86 di lvl 4.. pakai skill arc lightning hanya untuk LH (LAST HIT) creep..
BalasHapustapi perlu diinget soalnya zeus bukan tipe hero yg cari duit lewat farm creep.. tapi zeus dapat duit dari kill hero.. jadi harus rajin" bokong line lain.. itu aja masukan saya..
traxex kgk masuk ya bang ?
BalasHapuspadahal idola ane tuh
dia kan gampang dibuild menurutku .
BalasHapusBloodseeker juga lumayan tuh, skill passivenya juara pas darah musuh kritis :D
BalasHapusUps, tapi hero carry terbaik menurutku Antimage :3
BalasHapus